Selasa, 19 Oktober 2021

Keluh kesah dan amarah tidak akan banyak mengubah keadaan

Mazmur 39:2-4 Aku kelu, aku diam, aku membisu, aku jauh dari hal yang baik; tetapi penderitaanku makin berat, hatiku bergejolak dalam diriku, menyala seperti api, ketika aku berkeluh kesah; aku berbicara dengan lidahku: "Ya TUHAN, beritahukanlah kepadaku ajalku, dan apa batas umurku, supaya aku mengetahui betapa fananya aku! 

Bila ada masalah, janganlah mengeluh kepada orang lain, tapi berdoalah utarakan keluh kesah kepada Tuhan, sebab hanya Tuhan yang sanggup menyelesaikan dan menolong segala masalah dan pergumulan kita.

Daniel 9:18  Ya Allahku, arahkanlah telinga-Mu dan dengarlah, bukalah mata-Mu dan lihatlah kebinasaan kami dan kota yang disebut dengan nama-Mu, sebab kami menyampaikan doa permohonan kami ke hadapan-Mu bukan berdasarkan jasa-jasa kami, tetapi berdasarkan kasih sayang-Mu yang berlimpah-limpah. 

Hati boleh patah, mata boleh basah, tapi ingatlah jangan pernah menyerah dan putus asa, utarakan saja semuanya kepada Tuhan sama seperti seorang anak kecil yang mengadu kepada orang tuanya, niscaya kasih sayang Tuhan akan turun menolong kita.

Ibrani 12:5  Dan sudah lupakah kamu akan nasihat yang berbicara kepada kamu seperti kepada anak-anak: "Hai anakku, janganlah anggap enteng didikan Tuhan, dan janganlah putus asa apabila engkau diperingatkan-Nya;  

Masalah tidak akan menjadi rumit jika kita bisa menyikapinya dengan baik, terimalah setiap nasihat dan teguran dari Tuhan dengan lapang dada dan tulus hati, bukan dengan sungut sungut.

2 Korintus 1:9  Bahkan kami merasa, seolah-olah kami telah dijatuhi hukuman mati. Tetapi hal itu terjadi, supaya kami jangan menaruh kepercayaan pada diri kami sendiri, tetapi hanya kepada Allah yang membangkitkan orang-orang mati. 

Pikiran kita hanya mampu menampung satu pikiran dalam satu waktu, buatlah ia positif dan konstruktif, sadarilah hanya Allah yang sanggup menyelesaikan segala masalah dan pergumulan kita, berdoalah dengan tidak jemu-jemu, sampai Tuhan menjawab doa doa kita.

Roma 11:22  Sebab itu perhatikanlah kemurahan Allah dan juga kekerasan-Nya, yaitu kekerasan atas orang-orang yang telah jatuh, tetapi atas kamu kemurahan-Nya, yaitu jika kamu tetap dalam kemurahan-Nya; jika tidak, kamu pun akan dipotong juga. 

Stop berbantah pada Tuhan, sekarang ganti sungut sungut dengan ucapan syukur, niscaya segala keadaan kita akan dibalik oleh Tuhan menjadi baik. 

Tetap semangat. Jbu
Sumber : Penjaga Menara - GPDI Green lake City

New seven Generation's artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar