1 Petrus 3:10
"Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu.
❇️ Semua orang tentu ingin punya hari depan yang baik tetapi tidak semua orang dapat menyadari bahwa hari depan yang baik juga ditentukan oleh lidah.
Bilangan 14:28
“Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah Firman Tuhan, bahwasannya seperti yang kamu katakan di hadapan-Ku, demikianlah akan Ku lakukan kepadamu”
❇️ Apa yang kita perkatakan dihadapan Tuhan itulah yang akan dilakukan Tuhan bagi kita karena itu perkatakanlah hal-hal baik karena itulah yang akan kita alami.
Amsal 18:21
“Hidup dan mati dikuasai lidah. Siapa suka menggemakannya, akan memakan buahnya”
❇️ Ingat prinsip gema, kita akan mendapat kembali suara yang kita katakan. Jika kita inginkan yang baik terjadi dalam kita maka jangan pernah menyerah untuk melepaskan perkataan yang baik.
Markus 7:29
Maka kata Yesus kepada perempuan itu: "Karena kata-katamu itu, pergilah sekarang sebab setan itu sudah keluar dari anakmu."
❇️ Jika ibu ini tidak menahan mulutnya maka ia tidak akan mengalami mujizat Tuhan sebab tantangannya besar, ia tidak dihiraukan Yesus, murid-murid menyuruh Yesus untuk mengusir bahkan Yesus pun seakan menyamakan wanita ini dengan anjing.
❇️ Jagalah perkataan kita karena mujizat seringkali membutuhkan kedisiplinan kita untuk memperkatakan yang benar dan tepat.
Matius 12: 36-37
“…..Setiap kata-kata yang sia-sia, yang diucapkan orang harus dipertanggung jawabkannya pada hari penghakiman. Karena menurut ucapanmu engkau akan dibenarkan, dan menurut ucapanmu pula engkau akan dihukum”
❇️ Kita seringkali gagal bukan karena tidak tahu prinsip kebenaran ini tetapi justru karena tidak membiasakan mulut untuk memperkatakan yang benar.
Matius 5:37
Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat.
Anak Tuhan pasti bisa melakukannya.
Lukas 6:45
Orang yang baik mengeluarkan barang yang baik dari perbendaharaan hatinya yang baik dan orang yang jahat mengeluarkan barang yang jahat dari perbendaharaannya yang jahat. Karena yang diucapkan mulutnya, meluap dari hatinya."
👉 Perkataan yang keluar dari mulut bersumber dari hati, karena itu jika hati baik, perkataan jadi baik, sebaliknya hati yang jahat menghasilkan perkataan yang jahat. Oleh sebab itu perbaharuilah hati kita agar mengeluarkan perkataan berkat.
Tetap semangat. JBU

Tidak ada komentar:
Posting Komentar