Senin, 10 April 2023

RAHASIA ALLAH

Pengkhotbah 3:11 
Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya, bahkan Ia memberikan kekekalan dalam hati mereka. Tetapi manusia tidak dapat menyelami pekerjaan yang dilakukan Allah dari awal sampai akhir.

❇️ Walaupun manusia yang penuh dengan keterbatasan ini sulit untuk mengerti rencana dan kerja Tuhan namun bukan berarti kita tidak melakukan apa-apa, bagian kita harus dikerjakan dan bagian Tuhan adalah melakukan kehendak-Nya.

Matius 11:25 
Pada waktu itu berkatalah Yesus: "Aku bersyukur kepada-Mu, Bapa, Tuhan langit dan bumi, karena semuanya itu Engkau sembunyikan bagi orang bijak dan orang pandai, tetapi Engkau nyatakan kepada orang kecil.

❇️ Untuk dapat mengetahui perkara-perkara rohani, tidak dapat dicapai melalui penalaran kebijakan dan kepandaian manusia termasuk disiplin ilmu yang kita miliki.

1 Korintus 2:14 
Tetapi manusia duniawi tidak menerima apa yang berasal dari Roh Allah, karena hal itu baginya adalah suatu kebodohan; dan ia tidak dapat memahaminya, sebab hal itu hanya dapat dinilai secara rohani.

❇️ Sepandai apapun manusia tidak akan dapat memahami tentang rahasia Allah, jika tidak di ilhamkan oleh Allah sendiri. Itu sebabnya siapapun kita harus mengusahakan waktu dan kesempatan untuk bergaul karib dengan Tuhan, disitulah kita menemukan tuntunan Tuhan untuk melangkah.

2 Timotius 3:16
Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.

❇️ Waktu kita tidak mengerti jalan Tuhan, dilema dengan langkah apa yang harus ditempuh, kita harus tetap konsisten untuk membaca dan merenungkan Firman Tuhan sebab dengan cara demikian kita akan mendapatkan solusi kehidupan.

Matius 18:2-4 
Maka Yesus memanggil seorang anak kecil dan menempatkannya di tengah-tengah mereka lalu berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika kamu tidak bertobat dan menjadi seperti anak kecil ini, kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga. Sedangkan barangsiapa merendahkan diri dan menjadi seperti anak kecil ini, dialah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga.

❇️ Yang dimaksud anak kecil adalah orang-orang yang pada waktu menanggapi Kristus Yesus, mengakui ketidak-berdayaannya sehingga merendahkan diri sedemikian rupa menjadi seperti anak kecil yang membutuhkan pengajaran-Nya. 

👉 Orang yang seperti ini, Tuhan Yesus sendiri berkata dalam Matius 11:26,  “Ya Bapa, itulah yang berkenan kepadaMu.” artinya kepada orang yang demikian Tuhan berkenan menyatakan semua rahasia Illahi-Nya. 

Tetap semangat. JBU




Sumber : Penjaga Menara - GPdI Green lake City

New seven Generation's artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar