Kamis, 14 Oktober 2021

Evaluasi dan aplikasikan 3M, ada mujizat ditengah pandemi ini

Yakobus 1:19 
Hai saudara-saudara yang kukasihi, ingatlah hal ini: setiap orang hendaklah cepat untuk mendengar, tetapi lambat untuk berkata-kata, dan juga lambat untuk marah;

❇️ Banyak orang inginnya demikian tapi ternyata faktanya berbeda padahal kalau kita mau untuk mendengar terlebih dahulu pasti akan mencegah banyak kesalahan.

Yakobus 1:21 
Sebab itu buanglah segala sesuatu yang kotor dan kejahatan yang begitu banyak itu dan terimalah dengan lemah lembut firman yang tertanam di dalam hatimu, yang berkuasa menyelamatkan jiwamu.

❇️ Memposisikan diri untuk lebih banyak mendengar saja mencegah banyak kesalahan apalagi jika kesukaan kita mendengar Firman Tuhan.

❇️ Selain mencegah dari kesalahan, kita juga bisa mencetak banyak prestasi ketika kita membiasakan diri untuk mendengar Firman Tuhan.

Yesaya 55:11
demikianlah firman-Ku yang keluar dari mulut-Ku: ia tidak akan kembali kepada-Ku dengan sia-sia, tetapi ia akan melaksanakan apa yang Kukehendaki, dan akan berhasil dalam apa yang Kusuruhkan kepadanya. 

❇️ Mujizat jarang terjadi karena banyak orang percaya lebih banyak memperkatakan hal-hal yang sia-sia daripada memperkatakan Firman Tuhan.

❇️ Perkatakanlah Firman maka Firman itulah yang akan membuatkan keberhasilan dalam setiap gerak kerja kita.

Yakobus 1:20 
sebab amarah manusia tidak mengerjakan kebenaran di hadapan Allah.

❇️ Keberhasilan dan kemenangan pasti terjadi bagi orang percaya namun seringkali semua kemenangan hanya tinggal kenangan hanya karena kemarahan yang tidak terkendali.

👉 Kendalikan amarah kita maka keberhasilan dan kemenangan menjadi langgeng dalam perjalanan kehidupan kita.

Tetap semangat. JBU



Sumber : Penjaga Menara - GPDI Green lake City

New seven Generation's artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar