Rabu, 22 Februari 2023

ANAK YANG SUKSES

Efesus 6:1 Hai anak-anak, taatilah orang tuamu di dalam Tuhan, karena haruslah demikian. 2 Hormatilah ayahmu dan ibumu — ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini: 3 supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi. 

Masyarakat pada zaman penulisan kitab ini hidup dalam aturan yang dibuat pemerintah Romawi sehingga mereka merasa bahwa hidup  mereka tidak bebas. Rasul Paulus menuliskan hal ini agar mereka hidup sesuai jalan Tuhan, hidup benar dihadapan Tuhan walaupun banyak tekanan yang diwajibkan kepada mereka.

Kata anak-anak dalam konteks ini tidak dipastikan usia berapa, yang jelasnya setiap kita harus ada mentornya dan kita wajib menghormati mereka.

Kata taat disini dilakukan secara berkesinambungan artinya anak-anak yang masih kecil atau dewasa tetap harus menghormati orang tua mereka selagi hidup.
Jika ini tetap dilakukan maka janji Tuhan akan kebahagiaan dan panjang umur akan nyata dalam kehidupan setiap kita.

1 Samuel 4:11 Lagipula tabut Allah dirampas dan kedua anak Eli, Hofni dan Pinehas, tewas. 

Orang Israel yang tidak taat kepada orang tuanya tidak akan mendapat hak istimewa untuk menikmati kehidupan yang panjang ditanah israel.

Akibat ketidaktaatan kepada orang tua maka Hofni dan Pinehas tewas, tidak menikmati kebahagiaan serta umur panjang. Bagaimana dengan kita?

Kejadian 37 banyak menceritakan tentang Yusuf yang luar biasa diberkati dengan kebahagiaan dan umur panjang, semua itu diawali dengan kataatan Yusuf kepada orang tuanya.

Yusuf sudah tahu bahwa dirinya dibenci oleh saudara-saudaranya namun ia tidak pernah membantah orang tuanya untuk melayani saudara-saudaranya, bagi Yusuf penghormatan pada orang tua adalah wajib hukumnya.

Yusuf sarat dengan peristiwa yang seakan memaksa dirinya untuk menggerutu dan berontak terhadap orang tua atau pemimpin namun Yusuf tidak mau berlambat-lambat pada fase ini, baginya menghormati orang tua dan pemimpin adalah kunci kebahagiaan dan panjang umur, tidak heran pada waktunya ia mengalami apresiasi Tuhan, walaupun harus menunggu sekian lama tahun.

Jika ini yang kita lakukan maka kita telah telah menyelamatkan masa depan kita alias telah berinvestasi yang baik untuk masa depan yang penuh pengharapan.

Tetap semangat. Jbu



Sumber : Penjaga Menara - GPdI Green lake City

New seven Generation's artikel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar